Berita

Giat Relawan MENANG Resmikan Posko, Ziarah ke Makam Tb Chasan Sochib dan Sapa Warga

174
×

Giat Relawan MENANG Resmikan Posko, Ziarah ke Makam Tb Chasan Sochib dan Sapa Warga

Sebarkan artikel ini

Serang –  Relawan Milenial Andika Nanang (MENANG) melaksanakan rangkaian kegiatan dalam rangka meresmikan posko kemenangan yang berlokasi di kecamatan pabuaran, kegiatan tersebut meliputi Ziarah bersama ke makam ( TB$ Chasan Chohib ), tasyakuran posko, serta kegiatan relawan Sapa Warga

Kegiatan sapa warga (Woro-woro) di Kecamatan Pabuaran dengan menggunakan 5 Mobil Branding relawan guna mensosialisasikan pasangan calon bupati dan wakil bupati serang ( Andika – Nanang ) serta Calon Gubernur dan wakil gubernur Banten ( Airin Ade) dengan Nomor urut 1 sosialisiasi paslon itu dilakukan kepada masyarakat yang ada di kelurahan wilayah kecamatan Paburan, pada, Kamis (10/10/2024).

Relawan Menang berkeliling kampung mengimbau masyarakat untuk ikut memenangkan Andika Nanang sebagai bupati dan wakil bupati serang dan Airin Ade sebagai gubernu dan wakil gubernur banten di TPS masing-masing. Tidak hanya kepada generasi milenial saja akan tetapi para masyarakat umum pun mendapat ajakan untuk memilih pasangan calon nomor 1.

Menurut Koordinator Umum Relawan Menang Agung Setia Budi S.Pd.,M.Pd aksi ini bertujuan untuk menyosialisaikan kepada masyarakat, terlebih bagi kaum milenial yang belum menentukan pilihannya agar dapat mencoblos pasangan calon nomor urut 1.

“Kami memberikan edukasi khususnya kepada generasi muda serta masyarakat umum agar bisa datang Ke TPS pada 27 November nanti untuk memilih pasangan calon nomor urut 1 Kami dari Relawan menang juga memberikan kaos, Stiker, kalender, untuk masyarakat,” ujar Agung.

“Kemudian mengenai gubernur banten kami yakin bu Airin – Ade pasangan yang ideal, bu airin sudah jelas pernah menjadi walikota 2 periode di Tangsel di perkuat dengan Ade pernah jadi wakil bupati kabupaten Lebak. Sudah tidak diragukan lagi dan saya kira masyarakat harus tau ini,” lanjut Agung

(Rohim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *